Sarasehan “Stakeholder Kopma Dewantara”


Pada tanggal 8 Februari 2023, Koperasi Mahasiswa Dewantara Universitas PGRI Semarang melaksanakan sarasehan kepada kader yang bertujuan memberikan ilmu baru dan wawasan kepada kader serta menjalin tali silahturajmi antar pengurus dan kader. 

Sarasehan tersebut dilaksanakan secara daring melalui Google Meet dengan tema “Stakeholder Kopma Dewantara”


- Apa itu Stakeholder??

“Stakeholder merupakan kelompok atai individu yang dapat mempengaruhi dan atau dipengaruhi oleh suatu pencapaian tertentu, jika kita lihat dari artinya stakeholder sendiri dapat disimpulkan bahwa pihak yang berkepentingan dalam organisasi dan mempengaruhi kinerja dan kelangsungan organisasi.” Menurut Freeman


- Jenis Stakeholder ada dua, diantaranya : Internal dan Eksternal

1. Internal sendiri mencangkup pengurus kopma, karyawan, dan anggota kopma

2. Eksternal sendiri mencangkup pelanggan D’Mart, kampus, dinas koperasi, sales, indogrosir, dan kopma lainnya


- Peran serta Tugas Stakeholder diantaranya :

1. Mengarahkan manajemen

2. Mendukung keuangan

3. Bantuan dalam pengambilan keputusan

4. Menjalankan operasional


Sekian materi singkat terkait Stakeholder, kiranya ilmu yang sudah diberikan dapat dimanfaatkan dikemudian hari.


Bravo Kopma! Bravo!!

Bravo Kopma! Bravo!!!

Kopma Dewantara! Optimis Bisa!!!

Comments